Selebrasi Pemain Irak Ayman Hussein Berujung Petaka di Laga versus Yordania

By Alexander
3 Min Read
Foto: Selebrasi Ayman Hussein Berjung Petaka bagi Irak di Piala Asia 2023 (Reuters)

Pertandingan Irak vs Yordania di babak 16 besar Piala Asia 2023 menjadi momentum yang mungkin saja akan menjadi sejarah.

Pasalnya, aksi selebrasi pemain Irak, Aymen Hussein saat merayakan gol ke gawang Yordania berbuah kartu kartu kuning kedua dari wasit, hingga berujung kekalahan timnya.

Pertandingan babak 16 besar yang mempertemukan Irak vs Yordania berlangsung di Khalifa Internasional Stadium, Senin (29/1/2024) malam Wib.

- Advertisement -

Baca juga: Timnas Indonesia Nyerah 4-0 dari Australia, Erick Thohir: Modal yang Baik

Yordania pada awalnya terlebih dahulu unggul 1-0 atas Irak lewat gol Yazan Al-Naimet jelang turun minum.

Gol tersebut pun dirayakan pemain Yordania dengan selebrasi bak makan malam bersama di pinggir lapangan.

Di babak kedua, Irak menyamakan kedudukan di menit ke-68 lewat gol Saad Natiq. Skor kemudian menjadi 1-1.

Delapan menit berselang, The Lions of Mesopotamia berbalik unggul 2-1 lewat tembakan Aymen Hussein.

Pada momen inilah Aymen Hussein melakukan selebrasi dengan cara duduk bersila dan tangannya menyerupai orang makan di lapangan.

Gaya selebrasi yang demikian disinyalir dilakukan untuk membalas selebrasi gol Yordania di akhir babak pertama.

Namun naas bagi Husein, wasit Alireza Faghani yang memimpin pertandingan mengeluarkan kartu kuning kedua kepada Aymen Hussein.

Sebagai hasilnya, striker 27 tahun itu pun diusir dari lapangan dan Irak harus bermain dengan 10 pemain.

Skuad Irak sempat mempertanyakan keputusan wasit yang mengusir rekan setimnya. Pasalnya, wasit tidak memberikan kartu saat beberapa pemain Yordania melakukan hal tersebut sebelumnya.

Lebih unggul dari sisi jumlah pemain, Yordania pun berjuang habis-habisan di sisa waktu untuk mengejar ketertinggalan.

Gol yang diharpkan pun berbuah pada saat injury time melalui Yazan Al-Arab. Skor pun menjadi seri 2-2.

Gol lanjutan pun berhasil diciptakan Yordania pada menit ke 90+7 lewat tendangan jarak jauh Nizar Al-Rashdan. Yordania menang 3-2 atas Irak dan lolos ke perempatfinal.

Baca juga: Hasil Timnas Indonesia vs Australia 0-4, Langkah Skuad Garuda Terhenti di Babak 16 Besar

Kekalahan Irak atas Yordania, memastikan anak asuhan Jesus Casas harus angkat koper dari Piala Asia 2023.

Benar saja, aksi selebrasi Ayman Hussein pun langsung viral di sosial media dan dianggap sebagai pembawa petaka bagi Irak di Piala Asia 2023.

Leave a comment