INVERSI.ID – Media sosial kini dibuat heboh dengan keluhan para pelamar CPNS di media sosial X atau Twitter, terkait dengan kesulitan mengakses situs e-Meterai di website Peruri.
Menanggapi situasi ini, Peruri menyampaikan melalui Instagram resminya, @peruri.digital, bahwa terjadi lonjakan pengunjung yang signifikan.
Hal ini menyebabkan sistem mereka kelebihan beban dan sebagai solusi sementara, mereka menerapkan sistem antrian untuk memastikan semua pengguna dapat dilayani dengan baik.
“Saat ini, website kami sedang mengalami peningkatan traffic sehingga kami menerapkan sisttem antrian agar tetap menjaga performa layanan dan dapat melayani seluruh user,” demikian pernyataan dari Peruri pada Selasa, 3 September 2024.
Kondisi pun berdampak pada proses pendaftaran CPNS, di mana salah satu syaratnya adalah mengunggah dokumen yang telah dibubuhi e-meterai.
Untungnya, terdapat beberapa alternatif lain untuk pembelian e-meterai secara online selain melalui website Peruri. Berikut ini adalah beberapa sumber resmi yang dapat digunakan oleh pelamar CPNS 2024 untuk mendapatkan e-Meterai.
Baca Juga: Jadi Syarat Mendaftar CPNS 2024, Ini Cara Membeli dan Pembubuhan e-Meterai
Link Beli e-Meterai Daftar CPNS 2024
Tidak hanya di website Peruri, pelamar CPNS 2024 juga bisa membeli e-Meterai lewat distributor resmi yang bekerjasama dengan Peruri. Dikutip dari Indonesia Baik, berikut 10 link beli e-Meterai:
- Skill Academy: https://skillacademy.com/e-meterai
- Materai.id: https://materai.id/
- Toko Gramedia: https://tokogramedia.com/e-meterai/auth
- Paper: https://www.paper.id/
- Mekari Sign: https://mekarisign.com/id/fitur/e-meterai/
- Dimensy: https://dimensy.id/
- Pasti Sah: https://pastisah.id/
- Posfin: https://emeterai.posfin.id/
- Enforcea: https://emet.enforcea.com/
- Privy: https://privy.id/id/e-meterai
Namun tidak hanya lewat website, pelamar CPNS juga bisa membeli e-meterai melalui aplikasi berikut:
- e-MET (Momofin): https://momofin.com/emet/
- Sobatmeterai: https://bit.ly/SobatMeteraiapp.
Demikianlah link e-Meterai yang bisa diakses oleh pelamar CPNS selain website Peruri.
Baca Juga: Harga dan Link Pembelian e-Meterai untuk Syarat Daftar CPNS 2024
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.