Alasan PDI-P Pecat Tia Rahmania hingga Batal Jadi Anggota DPR

By DP
2 Min Read
Ketua DPP PDI-P Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat, menjelaskan alasan partainya memberhentikan dan memecat dua anggota DPR terpilih periode 2024-2029, yaitu Tia Rahmania dari Dapil Banten I dan Rahmad Handoyo dari Dapil Jawa Tengah V. (Foto: Instagram/tiarahmania_bantenofficial)

Tia Rahmania Jadi Sorotan

Selain itu, KPU menetapkan Bonnie Triyana, Caleg PDI-P dari Dapil Banten I yang meraih 36.516 suara, sebagai pengganti Tia Rahmania yang diberhentikan karena tidak memenuhi syarat pelantikan.

Nama Tia Rahmania sebelumnya menjadi perhatian publik setelah ia mengkritik Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron, dalam Forum Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan untuk Anggota DPR RI Periode 2024-2029.

Baca Juga: PDI-P Terhormat Jika Gabung KIM Plus di Pilkada Jakarta, PAN: Tak Ada Perbedaan

- Advertisement -

Kritik ini disampaikan dalam acara yang disiarkan melalui YouTube Lemhannas pada 22 September 2024.

Tia mengungkapkan ketidaknyamanannya terhadap materi yang disampaikan oleh Ghufron, terutama terkait isu korupsi dan penerimaan hadiah oleh penyelenggara negara.

Menurutnya, Ghufron tidak pantas membahas integritas karena pernah terlibat dalam pelanggaran etik, dan ia bahkan meminta panitia mencari pembicara yang lebih kredibel.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment