Amien Rais Dukung Pramono-Rano, Suswono: Tak Masalah, Itu Bagian Demokrasi

By DP
3 Min Read
Cawagub DKI Jakarta nomor urut 1, Suswono, menegaskan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan dukungan Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, terhadap pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur (cagub-cawagub) nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno. (Foto: Antara)

Rano Karno sendiri menyambut positif keterlibatan Amien Rais dan Partai Ummat. “Apalagi ditambah Pak Amien Rais mau ikut turun membantu kita berkampanye, wah jadi semakin meriah pesta Pilkada DKI,” kata Rano di kantor DPP Partai Ummat, Tebet, Jakarta Selatan.

Namun, hingga kini jadwal kampanye bersama Amien Rais masih dalam tahap penyesuaian. “Nanti dijadwalin,” tambah Rano.

Ridwan Kamil Fokus pada Program Sosial

Dilansir dari Antara, sementara itu, calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil, yang berpasangan dengan Suswono, lebih fokus pada kegiatan sosial selama kampanye. Pada hari yang sama, Ridwan Kamil mengikuti pengobatan gratis di RW 04, Kelurahan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

- Advertisement -

Baca Juga: Gibran Rakabuming Tanggapi Ancaman Amien Rais ke Kota Solo

Ia juga mendengarkan aspirasi warga dan memperkenalkan berbagai program sosial, termasuk program “Anak Sekolah Sahabat Lansia”, yang bertujuan untuk menghubungkan siswa dengan para lansia agar mereka tidak merasa kesepian.

“Kami ada program dokter keliling untuk lansia yang memiliki hambatan mobilitas, dan anak-anak sekolah akan diberi tugas untuk mengunjungi mereka secara rutin,” jelas Ridwan Kamil.

Program-program sosial seperti ini menjadi salah satu andalan pasangan Ridwan Kamil-Suswono dalam upaya memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2024. Ridwan Kamil berharap langkah-langkah ini akan mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama di kalangan yang membutuhkan.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan,  lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment