INVERSI.ID – Seorang perempuan berinisial S (39) diamankan oleh aparat kepolisian setelah diduga melakukan penganiayaan terhadap ibu kandungnya, Sitti Syamsiah (60) menggunakan sebilah parang.
Akibat serangan tersebut, Sitti mengalami luka serius dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Angkatan Laut (Jala Ammari) untuk mendapatkan perawatan medis.
Kapolsek Bontoala Kompol Muhammad Idris, menjelaskan bahwa insiden tragis ini terjadi pada Selasa, 24 September 2024, di rumah korban yang terletak di Jalan Tinumbu, Lorong 148, nomor 63C, Kelurahan Layang, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar.
Terjadi di Depan Teras Rumah
Peristiwa tersebut terjadi di depan teras rumah, dan rekaman kejadian itu berhasil diabadikan oleh warga sekitar, kemudian viral di media sosial.
“Korban sekarang sudah kita bawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut (Jala Ammari) sementara penanganan medis. Dan untuk pelaku, kami melakukan penangkapan. Kami serahkan ke Polrestabes Makassar untuk menangani lanjut,” kata Kompol Idris.
Baca Juga: Miris! Anak Tega Aniaya Ibu Pakai Sajam di Makassar, ODGJ?
Kejadian ini pun menjadi perhatian publik dan kepolisian terus mendalami motif di balik penganiayaan ini, mengingat pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.