Biodata dan Profil Annisa Mahesa, Anggota DPR RI Termuda Lulusan UI dan Melbourne

By DP
3 Min Read
Annisa Maharani Alzahra Mahesa mencatatkan sejarah sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI termuda untuk periode 2024-2029. (Foto: Instagram/@annisa_mahesa)

INVERSI.ID – Annisa Maharani Alzahra Mahesa mencatatkan sejarah sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI termuda untuk periode 2024-2029.

Annisa Mahesa resmi dilantik pada sidang paripurna yang digelar di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, pada 1 Oktober 2024.

Wanita kelahiran 17 Juli 2001 ini kini berusia 23 tahun 2 bulan 15 hari. Dalam usianya yang masih muda, Annisa Mahesa telah berhasil memenangkan Pemilihan Legislatif melalui Partai Gerindra di daerah pemilihan (Dapil) Banten II.

- Advertisement -

Berdasarkan ketentuan undang-undang, pimpinan sementara DPR diserahkan kepada anggota tertua dan termuda. Annisa Mahesa pun didaulat menjadi Wakil Ketua sementara DPR bersama dengan Guntur Sasono dari Fraksi Demokrat.

Profil Annisa Mahesa

Annisa Mahesa adalah putri almarhum Desmond Junaidi Mahesa, politisi senior Partai Gerindra. Sebagai anak sulung, Annisa memiliki latar belakang pendidikan yang mumpuni.

Ia menempuh pendidikan di dua universitas ternama, yaitu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI) serta Faculty of Business and Economics di University of Melbourne, Australia. Dari kedua universitas tersebut, Annisa meraih gelar S.E (Sarjana Ekonomi) dan B.Com (Bachelor of Commerce).

Baca Juga: Siapa Annisa Maharani Alzahra Mahesa? Sosok Anggota DPR RI Termuda Periode 2024-2029

Keberhasilan Annisa meraih kursi DPR tidak lepas dari popularitas dan kerja kerasnya di Dapil Banten II. Pada Pemilihan Legislatif 2024, Annisa berhasil meraup 122.470 suara, mengungguli sejumlah tokoh senior seperti Wakil Ketua MPR Yandri Susanto, mantan Wali Kota Cilegon Edi Ariadi, serta mantan Wali Kota Serang Tubagus Haerul Jaman. Kemenangan ini menjadi langkah besar bagi Annisa yang membawa semangat baru di dunia politik Indonesia.

Leave a comment