Biodata dan Profil Iffa Rosita, Kandidiat Terkuat Gantikan Hasyim Asy’ari

By dwi kurnia
3 Min Read
Biodata profil Iffa Rosita kandidat terkuat pengganti Hasyim Asy'ari. (Foto: Instagram)

Profil Iffa Rosita

Seharusnya, yang terpilih menggantikan Hasyim Asy’ari yakni Viryan Aziz lantaran ia menduduki posisi ke-8 selaku anggota cadangan KPU.

Namun, mantan komisioner KPU periode 2017-2022 ini meninggal dunia. Oleh sebab itu, pengganti Hasyim menjadi Iffa Rosita yang naik menjadi posisi ke-8 anggota cadangan KPU.

“Nomor urut 8 kalau tidak salah saudari Iffa Rosita dari Kalimantan,” ujar Guspardi dalam keterangan tertulis, Jumat (5/7/2025).

- Advertisement -

Lantas, bagaimana profil Iffa Rosita kandidat terkuat pengganti Hasyim Asy’ari? Berikut profil dan biodata dari berbagai sumber.

Baca juga: Biodata dan Profil Komjen Wahyu Widada, Ketua Panitia HUT Bhayangkara ke-78

Iffa Rosita merupakan ketua KPU Kalimantan Timur sejak 2019. Wanita kelahiran Samarinda pada 30 April 1979 itu juga sempat menjabat menjadi Anggota KPU Kota Bontang 2014-2019.

Namanya pun tersohor di berbagai organisasi. Iffa berperan aktif di sejumlah organisasi Bontang di antaranya, Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Bontang, Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) kota Bontang hingga Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Bontang.

Dalam rekam pendidikan, Iffa merupakan lulusan S2 Program Pasca Sarjana Universitas Mulawarman. Selain itu, dia juga sempat menjadi Ketua Bidang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Samarinda.

Biodata Iffa Rosita

Nama: Iffa Rosita
Tanggal lahir: 30 April 1979
Tempat lahir: Samarinda, Kalimantan Timur
Almameter: S2 Program Pascasarjana Universitas Mulawarman
Rekam jejak: Ketua KPU Kalimantan Timur (2019), Anggota KPU Kota Bontang (2014-2019)

Daftar Anggota Komisioner KPU

1. Betty Epsilon Idroos
2. Hasyim Asy’ari
3. Mochammad Afifuddin
4. Persadaan Harahap
5. Yulianto Sudrajat
6. Idham Holik
7. August Mellaz

Daftar Cadangan Anggota KPU

8. Viryan Aziz (alm)
9. Iffa Rosita
10. Dahliah
11. I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi
12. Iwan Rompo Banne
13. Yessy Yatty Momongan
14. Muchammad Ali Safa’at

Leave a comment