e-HAC akan Diterapkan
Tak hanya itu, Sandiaga juga mengatakan bahwa aplikasi e-HAC, yang sebelumnya digunakan selama pandemi COVID-19, akan diaktifkan kembali. Keputusan ini diambil menjelang penyelenggaraan Forum Indonesia-Afrika Ke-2 yang akan diadakan di Bali pada tanggal 1-3 September 2024.
Meskipun ada peningkatan pengawasan, Sandiaga menegaskan bahwa saat ini belum ada larangan atau pembatasan perjalanan internasional.
“Tidak ada bentuk larangan atau pembatasan, yang ada adalah meningkatkan kewaspadaan (penyakit Mpox),” tegasnya.
Baca Juga: Hadiri Ratas di Istana Merdeka, Erick Thohir Spill Cara Mencegah Kasus Mpox
Dengan adanya langkah-langkah ini, pemerintah menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan kesehatan publik, sekaligus memastikan bahwa Indonesia tetap terbuka dan aman bagi para pelancong internasional.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.