Dharma Pongrekun-Kun Wardana Hadapi Debat Pilkada Jakarta Tanpa Mentor, Apa Alasannya?

By DP
4 Min Read
Debat perdana Pilkada Jakarta 2024 akan segera digelar di JIExpo Kemayoran, malam ini, Minggu, 6 Oktober 2024. Salah satu yang menjadi sorotan adalah persiapan pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Dharma Pongrekun dan Kun Wardana. (Foto: Antara)

Selanjutnya, pada segmen kedua dan ketiga, pendalaman visi dan program akan dipandu oleh moderator. Paslon juga akan mendapat kesempatan untuk saling bertanya di segmen keempat dan kelima, sebelum memberikan pernyataan penutup di segmen terakhir.

Dharma Pongrekun-Kun Wardana akan bersaing dengan dua paslon lainnya: Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus dan Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) yang diusung oleh PDI Perjuangan, Hanura, dan Partai Ummat.

Keamanan Debat dan Pengalihan Arus Lalu Lintas

Dilansir dari Antara, Kepolisian telah menyiapkan 1.634 personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI Jakarta, serta instansi terkait, untuk mengamankan jalannya debat. Fokus pengamanan berada di pintu masuk, area lobi, dan ring debat di JIExpo.

- Advertisement -

Baca Juga: Jelang Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024, Segini Kekayaan Ridwan Kamil-Suswono

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro, menyebut bahwa pengamanan akan berlangsung secara humanis dan tanpa senjata. Pengalihan arus lalu lintas di sekitar JIExpo juga akan dilakukan secara situasional, bergantung pada dinamika massa di lokasi debat.

Dengan pendekatan gotong royong dan persiapan mandiri, Dharma Pongrekun-Kun Wardana terlihat percaya diri menghadapi debat Pilkada Jakarta. Apakah strategi tanpa mentor ini akan menjadi kekuatan atau justru tantangan bagi pasangan ini? Mari kita nantikan hasil debat malam ini.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya

Leave a comment