Donald Trump Diduga Terkena Tembakan Saat Kampanye, Jubir Ungkap Kondisi Terkini

By dwi kurnia
1 Min Read
Donald Trump Diduga Terkena Tembakan Saat Kampanye. (Foto: Donald Trump)

Calon kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Donald Trump terluka usai suara tembakan terdenar di tengah kampanye di Pennsylvania. Meskipun terluka, Trump dipastikan dalam kondisi baik.

Dilansir dari AFP, Minggu (14/7/2024), Donald Trump langsung diberi Tindakan medis tepat setelah Mantan Presiden AS itu dievakuasi dari atas panggung. Tim kampanye Trump memastikan baik-baik saja.

Baca juga: Trump Beberkan Masalah Joe Biden dalam Debat Pertama Pilpres AS 2024, Bukan Umur

- Advertisement -

Pihak Trump juga menyampaikan terima kasih atas respon cepat penegak hukum untuk mengutuk Tindakan keji tersebut.

“Dia baik-baik saja dan sedang diperiksa di fasilitas medis setempat. Rincian lebih lanjut akan menyusul,” ujar juru bicara Steven Cheung dalam sebuah pernyataan.

Sementara itu, Dinas Rahasia mengatakan kandidat Donald Trump ‘aman’ setelah insiden pada hari Sabtu di Pennsylvania. Trump langsung dievakuasi dan bergegas turun dari panggung setelah terdengar suara tembakan.

Baca juga: Tekanan Meningkat, Pendonor Tahan Sumbangan 90 Juta Dolar AS untuk Biden

“Dinas Rahasia telah menerapkan langkah-langkah perlindungan dan mantan Presiden aman. Ini sekarang merupakan penyelidikan aktif Dinas Rahasia dan informasi lebih lanjut akan dirilis jika tersedia,” kata kepala komunikasi Dinas Rahasia Anthony Guglielmi pada X.

Leave a comment