INVERSI.ID– Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto tengah memburu dan membawa pulang teknologi bersih untuk mempercepat transisi energi ke Indonesia.
“Ekonomi bersih dengan basis teknologi di bidang industri ekstraktif, energi terbarukan, semikonduktor termasuk pemanfataan dana pensiun Kanada untuk investasi infrastruktur di Indonesia,” ungkapnya dikutip dalam keterangan tertulisnya, Selasa (3/9).
Menko Airlangga bertemu dan bertukar pandangan dengan para pelaku bisnis yang saat ini mengembangkan ekonomi dan energi bersih di Kanada.
Baca juga: BSI Cetak Pertumbuhan Laba 20,28 Persen
Indonesia- Kanada Kerja Sama Kembangkan Teknologi Energi Terbarukan
Di antaranya Ballard Power, Westport Fuel Systems, ChopValue, Foresight Clean Tech Accelerator, dan SFU International dalam forum Business Roundtable. Menko Airlangga juga siap membuka kesempatan kerja sama ekonomi untuk jangka menengah-panjang.
“Kerja sama antara Indonesia dan Kanada di sektor energi bersih dan teknologi bersih dapat mencakup beberapa inisiatif strategis yang saling menguntungkan,” jelasnya.
Baca juga: IAF 2024 Catat Kesepakan Bisnis Capai 3,5 Miliar Dolar AS
Pertama, kedua negara dapat bekerja sama dalam pengembangan dan penerapan teknologi energi terbarukan.