INVERSI.ID – Menteri BUMN, Erick Thohir, merasa bangga melihat Istana Negara di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang dibangun oleh bangsa Indonesia sendiri. Ia juga menggambarkan IKN sebagai ibu kota kelas dunia.
“Bangga sekaligus terharu bisa melihat Istana Negara di Ibu Kota Nusantara yang dibangun bangsa sendiri,” tulis Erick Thohir di akun Instagramnya, @erickthohir, pada Senin, 12 Agustus 2024.
“Insya Allah dengan niat baik, kita jadikan IKN menjadi ibu kota kelas dunia,” tambahnya.
Dilansir dari Antara, Erick Thohir juga memuji kualitas udara di IKN, Kalimantan Timur, yang menurutnya bersih dan segar.
Baca Juga: Soal Target Utama Liga 1, Erick Thohir: Demi Kemajuan Industri Sepak Bola Indonesia
Pada hari yang sama, Menteri BUMN bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta sejumlah menteri dari Kabinet Indonesia Maju melakukan kunjungan ke Sumbu Kebangsaan, IKN.
“Pagi ini bersama Bapak Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Sumbu Kebangsaan, Ibu Kota Nusantara. Pagi-pagi udaranya bersih dan segar banget,” ujar Erick.
Dalam kesempatan tersebut, Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, menambahkan bahwa pembangunan IKN dapat berlangsung karena didasari oleh niat baik untuk kemajuan Indonesia.
“Ini yang dibilang Presiden, kita membangun IKN hanya dengan niat baik,” kata Basuki.
Para menteri Kabinet Indonesia Maju berkumpul dan berbincang santai sambil menikmati kopi dan teh di area embung Ibu Kota Nusantara sebelum memulai sidang kabinet pada hari tersebut.
Baca Juga: Erick Thohir Dapat Pujian Usai Terobosan Klasterisasi dan Holdingisasi pada BUMN