INVERSI.ID- Usai rangkaian Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi yang pertama kali digelar di ibu kota baru, berbagai cerita tentang suasana menjadi semangat dan kebanggaan ribuan warga dari berbagai penjuru nusantara.
Di antara mereka, ada kisah-kisah yang mencerminkan kebanggaan, rasa syukur, dan harapan yang besar bagi masa depan Indonesia. Salah satunya Edi Sopyan, seorang warga suku Dayak Benuaq asal Kalimantan Timur, yang tidak bisa menyembunyikan rasa bangganya.
Baca Juga : Momen Presiden Jokowi Ajak Pimpinan Lembaga Negara Tinjau Infrastruktur di Ibu Kota Nusantara
“Bangga, sangat bangga, karena ini memang momen pertama dan kita masyarakat biasa diundang ke sini,” ujarnya.
Dan berikut rangkaian momen yang diabadikan dalam uparaca kemerdekaan :
1. Bertemu dengan presiden dan dapat sepeda
2. Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menyaksikan rangkaian upacara