Gibran Tiba di Hambalang, Hadiri Pembekalan Menteri untuk Kabinet 2024-2029

By DP
4 Min Read
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka tiba di Hambalang, Bogor, pada Rabu, 16 Oktober 2024. (Foto: Ist)

INVERSI.ID – Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka tiba di Hambalang, Bogor, pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Kedatangan Gibran Rakabuming Raka di kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto bertujuan untuk menghadiri acara pembekalan bagi calon menteri kabinet Prabowo-Gibran periode 2024-2029.

Gibran, yang dikenal sebagai mantan Wali Kota Solo, tiba di lokasi pada pukul 07.24 WIB dengan mobil Toyota Land Cruiser putih berpelat AD 1523 HU. Agenda pembekalan calon menteri ini merupakan langkah awal pembentukan kabinet yang akan menjalankan roda pemerintahan lima tahun ke depan.

- Advertisement -

Baca Juga: Alasan Gibran Tidak Hadir Saat Prabowo Panggil Puluhan Calon Menteri

Sejumlah Tokoh Terkenal Mulai Berdatangan

Bukan hanya Gibran, beberapa tokoh nasional turut hadir dalam acara tersebut. Nama-nama besar seperti Yusril Ihza Mahendra, Nusron Wahid, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, hingga Menteri Keuangan Sri Mulyani sudah terlihat tiba di kediaman Prabowo.

Kehadiran mereka mengindikasikan bahwa pembekalan ini menjadi momen penting bagi pengisian pos-pos kementerian di Kabinet Prabowo-Gibran.

Selain itu, tokoh politik dan figur publik lainnya seperti Raja Juli Antoni, Yandri Susanto, dan Airlangga Hartarto juga hadir. Tak ketinggalan, Budi Arie Setiadi, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Meutia Hafid turut hadir mengikuti pembekalan yang dimulai pukul 08.00 WIB.

Leave a comment