Harapan Ma’ruf Amin pada 2045, Pekerja Dapat Perlindungan hingga Penghapusan Kemiskinan Ekstrem

By DP
3 Min Read
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin berharap agar lebih dari 99 persen pekerja Indonesia mendapatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan saat Indonesia mencapai usia 100 tahun. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin berharap agar lebih dari 99 persen pekerja Indonesia mendapatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan saat Indonesia mencapai usia 100 tahun.

Harapan ini disampaikan oleh Wapres Ma’ruf Amin dalam acara penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan atau Paritrana Award 2024, yang berlangsung di Ballroom Plaza BP Jamsostek, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis, 12 September 2024.

“Saya berharap pada tahun pada 2045 nanti, 99,5 persen pekerja di Indonesia telah dapat terlindungi seluruhnya,” ujar Wapres.

- Advertisement -

Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Wapres menekankan bahwa program perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan adalah bentuk nyata kehadiran negara dalam memberikan perlindungan dan kesejahteraan bagi para pekerja serta keluarganya.

Baca Juga: Susul Jokowi ke IKN, Wapres Ma’ruf Amin Bakal Hadir di Sidang Kabinet Terakhir

Ia menambahkan bahwa salah satu upaya menuju Indonesia Emas 2045 adalah melalui reformasi di sektor ketenagakerjaan untuk membangun sumber daya manusia yang lebih baik.

“Oleh karena itu, dengan jumlah penduduk yang bekerja pada 2024 mencapai 142 juta orang, pemerintah terus berupaya meningkatkan universal coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan,” lanjut Ma’ruf Amin.

Wapres juga menyoroti pentingnya perlindungan ini bagi pekerja yang rentan, seperti petani, nelayan, penjaga masjid, pedagang kaki lima, petugas keagamaan, dan lainnya, dalam menghadapi risiko keuangan mendesak.

Leave a comment