Herindra Disetujui Jadi Kepala BIN, DPR Tekankan Profesionalitas dan Netralitas

By DP
2 Min Read
Ketua DPR RI, Puan Maharani, memberikan pesan penting kepada M Herindra, calon tunggal Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) yang telah disetujui oleh DPR. (Foto: Antara)

Herindra Resmi Jadi Kepala BIN

Herindra resmi disetujui sebagai Kepala BIN menggantikan Budi Gunawan, setelah melalui uji kelayakan yang digelar tertutup oleh DPR. Rencananya, pada Kamis, 17 Oktober 2024, DPR akan mengadakan rapat paripurna untuk mengesahkan Herindra sebagai Kepala BIN yang baru. Jadwal pelantikan sendiri akan ditentukan oleh pemerintah.

Setelah disetujui oleh DPR, Herindra menyatakan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan. “Kita harus berkolaborasi dari semua stakeholder. Intinya, tetap menjaga keutuhan negara, Undang-Undang Dasar, dan Pancasila,” ujar mantan Letnan Jenderal ini.

Baca Juga: Rekam Jejak Muhammad Herindra, Wakil Menhan yang Giat Belajar Torehkan Sederet Prestasi

- Advertisement -

Herindra menjadi satu-satunya calon Kepala BIN yang diusulkan oleh Presiden Joko Widodo, dan sebelumnya telah dipanggil oleh presiden terpilih Prabowo Subianto saat pertemuan dengan calon menteri pada 14 Oktober 2024.

Penunjukan Herindra sebagai Kepala BIN yang baru ini diharapkan membawa stabilitas, netralitas, dan profesionalisme yang lebih baik bagi BIN dalam menghadapi tantangan intelijen di masa mendatang.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan,  lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment