Jokowi memimpin sidang kabinet paripurna di IKN. (Foto: Instagram/@jokowi)

Hari Kedua di IKN, Jokowi Pimpin Sidang Kabinet Paripurna

By Anisa

INVERSI.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Garuda Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Jumat, 13 September 2024.

Diketahui bahwa sidang kabinet ini merupakan sidang kedua yang diadakan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana mengatakan sidang kabinet paripurna berlangsung mulai pukul 09.00 WITA.

“Hari kedua di IKN, besok Bapak Presiden akan memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Garuda IKN pukul 09.00 WITA,” kata Yusuf.

Baca Juga: Beri Arahan ke TNI-Polri, Jokowi Minta Jadi Garda Terdepan Menolong Perempuan dan Anak

Share This Article
Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *