Resmikan Kawasan Indonesia Islamic Financial Center di Jakarta, Jokowi Singgung Potensi Besar

By DP
2 Min Read
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Kawasan Indonesia Islamic Financial Center (IIFC) di Jakarta pada 17 September 2024. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Barometer Perbankan Syariah

Pertumbuhan ini, menurut Jokowi, mengindikasikan peluang besar bagi Indonesia untuk menjadi barometer perbankan syariah, baik di Asia maupun dunia. Ia berharap agar bank syariah di Indonesia mampu bersaing di tingkat global dengan manajemen yang modern dan profesional.

Selain itu, Jokowi juga mengharapkan Kawasan IIFC dapat menjadi pusat pengembangan ekosistem ekonomi syariah, mendukung berbagai industri halal seperti busana muslim, wisata halal, serta industri makanan dan minuman halal.

Baca Juga: Strategi Mengelola Hutan, Jokowi Canangkan Kawasan Wanagama Nusantara di IKN

- Advertisement -

“Ini akan terdukung semuanya sehingga potensi yang ada tidak lepas lari ke kawasan lain atau ke negara yang lain,” ungkapnya.

Hadir dalam acara tersebut antara lain Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, serta sejumlah pimpinan perusahaan terkait.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment