INVERSI.ID – Ketua Dewan Ekonomi Nasional, Luhut Binsar Pandjaitan, baru-baru ini berbagi kenangan nostalgia sekaligus pengalaman baru dari retreat bersama Kabinet Merah Putih (KMP) di Lembah Tidar, Magelang, Jawa Tengah.
Sebagai lokasi tempat Akademi Militer (Akmil) berdiri, Lembah Tidar memiliki arti mendalam bagi Luhut, terutama sebagai purnawirawan yang banyak menghabiskan masa mudanya di tempat ini.
Melalui akun Instagramnya, Luhut mengenang momen di mana perasaan “pulang” kembali hadir saat menginjakkan kaki di Akmil.
“Rasanya seperti kembali ke rumah kedua jika berada di Akademi Militer Magelang. Saya yakin perasaan yang sama juga menyelimuti Presiden Prabowo dan para eks perwira lainnya yang pernah menimba ilmu di Lembah Tidar,” ungkapnya, Sabtu, 26 Oktober 2024.
Baca Juga: Sosok ‘Orang Toxic’ Jangan Masuk Kabinet, Pesan Luhut Binsar Pandjaitan ke Prabowo
Dilansir dari Antara, meskipun berisi banyak kenangan masa lalu, Luhut merasa retreat kali ini juga menjadi kesempatan menciptakan memori baru bersama Kabinet Merah Putih.
Terlebih, kini Luhut berada di sisi yang berbeda dalam peran sebagai penasihat Presiden Prabowo, yang dulu ia pimpin selama masa pengabdiannya.