INVERSI.ID – Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024, kembali mencatatkan namanya dalam jajaran The World’s 500 Most Influential Muslims 2025. Bersanding dengan tokoh besar seperti Presiden Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri, Khofifah kembali diakui dunia internasional atas kontribusinya yang besar dalam berbagai peran penting.
Khofifah Indar Parawansa masuk dalam daftar prestisius ini atas dedikasinya dalam jabatan sebagai Gubernur ke-14 Jawa Timur, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, serta Menteri Sosial. Ia sebelumnya juga telah diakui sebagai salah satu dari 500 tokoh muslim paling berpengaruh pada tahun 2021 dan 2023. Terpilihnya Khofifah dalam daftar ini semakin menegaskan peran pentingnya di panggung nasional dan internasional.
Baca Juga: Fakta-fakta Khofifah Indar Parawansa, Aktivis NU yang Jadi Menteri Era Gus Dur
Dilansir dari Antara, dalam keterangannya, Khofifah menyampaikan rasa terima kasihnya kepada The Muslim 500 atas pengakuan yang terus-menerus diberikan kepada para tokoh Islam.
“Bahwa The Muslim konsisten dalam memotret kerja kerja dan kiprah para tokoh muslim di berbagai belahan dunia atas perannya di banyak bidang. Hal ini semakin menunjukkan bahwa peran muslim di dunia sangat besar dalam membangun peradaban,” ujarnya di Surabaya.
Penghargaan ini tidak hanya berfokus pada politisi, tetapi juga tokoh-tokoh di bidang akademik, sains, teknologi, sosial, hingga bisnis. Penghargaan ini merupakan refleksi dari kontribusi nyata para muslim di berbagai sektor.
Jejak Kiprah Khofifah
Selama menjabat sebagai Menteri Sosial, Khofifah telah melakukan langkah penting dengan menutup 68 lokalisasi di beberapa provinsi. Tindakan ini dilengkapi dengan solusi alih profesi untuk para warga yang terdampak, sebuah langkah konkrit dalam membantu mereka beralih ke kehidupan yang lebih baik.
Sebagai Gubernur Jawa Timur, Khofifah juga berhasil menurunkan angka kemiskinan ekstrem di wilayahnya dari 4,4 persen menjadi 0,66 persen. Prestasi ini menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.