Tak Kooperatif Berantas Judi Online, Kominfo Akan Blokir Telegram

By Anisa
2 Min Read
Tak Kooperatif Berantas Judi Online, Kominfo Akan Blokir Telegram (Foto: Instagram)

Tidak Kooperatif Berantas Judi Online

Lebih lanjut, Budi menjelaskan bahwa telegram dinilai salah satu aplikasi pesan instan yang tidak kooperatif dalam memberantas judi online.

Tentunya hal ini jadi perhatian yang sangat serius dalam melakukan pemberantasan judi online, termasuk pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Judi Online.

“Saya sebut saja di sini, tinggal Telegram yang tidak kooperatif. Silakan dicatat dan ditulis di media,” kata Budi.

- Advertisement -

Baca Juga: Bansos Korban Judi Online, Kepala Bappenas: Maksud Beliau Baik

Diberitakan sebelumnya bahwa Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa Polri berkomitmen untuk memberantas judi online.

Komitmen itu juga setelah dibentuknya Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Judi Online oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Polri tentunya dari dulu sampai sekarang dan ke depan akan terus berkomitmen dalam pemberantasan judi daring dan tentunya kami mohon doa dan dukungannya dari rekan media dan seluruh masyarakat dalam pemberantasan judi online,” kata Trunoyudo.

Leave a comment