Kumpulkan Kepala Daerah di IKN, Jokowi Sindir Anggaran untuk Kepentingan Politik

By DP
3 Min Read
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan kekhawatirannya terhadap penggunaan anggaran di beberapa daerah yang dinilai kurang tepat sasaran. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan kekhawatirannya terhadap penggunaan anggaran di beberapa daerah yang dinilai kurang tepat sasaran. Jokowi menyoroti bahwa sebagian besar anggaran daerah digunakan untuk kepentingan politik, bukan untuk kesejahteraan masyarakat.

Dalam arahannya kepada kepala daerah se-Indonesia di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Selasa, 13 Agustus 2024, Jokowi menyatakan bahwa terdapat kabupaten yang memiliki anggaran besar, namun penggunaannya tidak jelas.

“Saya lihat misalnya ada kabupaten yang anggaran sangat besar sekali, tapi arah program tidak jelas. Banyak dipakai untuk hibah-hibah, ini tentu saja arahnya ke politik,” ujar Jokowi.

- Advertisement -

Baca Juga: Respons NasDem Soal Kadernya Bakal Kena Reshuffle Jokowi, Yang Terbaik Bagi Bangsa

Jokowi menambahkan bahwa seharusnya anggaran yang besar bisa dialokasikan untuk pembangunan fasilitas penting seperti rumah sakit atau universitas.

“Padahal kalau itu bisa diarahkan, bisa menjadi rumah sakit 10 saja bisa, atau universitas bisa. Hal-hal berkaitan pendidikan dan kesehatan,” kata Jokowi.

Oleh karena itu, Presiden meminta para kepala daerah untuk mengingatkan Bupati dan Wali Kota agar mengikuti kebijakan pemerintah pusat.

Baca Juga: Ini Daftar 3 Menteri yang Disebut Bakal Direshuffle Jokowi dalam Waktu Dekat

“Saya kira hal seperti ini yang Bapak Gubernur bisa mengarahkan sekali lagi, sehingga bisa sejalan dan in line dengan pemerintah pusat, terutama yang berdampak pada masyarakat, dan juga agar didorong kerja sama antar daerah betul-betul bisa terjadi,” tambah Jokowi.

Leave a comment