Miris, Kakak Adik Gangguan Jiwa di Sukabumi Dikurung 5 Tahun di Kandang Kambing

By Anisa
2 Min Read
Kakak adik mengalami gangguan jiwa di Sukabumi dimasukkan ke kandang kambing. (Foto: Kilat)

INVERSI.ID – Dua kakak beradik, Hamdan (36) dan Samsudin (32), dari Sukabumi, mengalami gangguan jiwa setelah bekerja di Malaysia.

Kasus ini menjadi viral setelah terungkap bahwa mereka telah dikurung di sebuah tempat sempit yang mirip kandang kambing berukuran 4×3 meter selama lima tahun.

Menurut keluarga, keduanya mengalami gangguan mental setelah pulang dari Malaysia pada tahun 2019.

- Advertisement -

Mereka mengalami kecelakaan serius setelah menabrak sapi, dan sejak saat itu, kondisi mental mereka semakin memburuk.

Baca Juga: Biodata dan profil Helena Pattirane, Deputy Lawyer UIPM yang Dicecar Hotman Paris

Tanggapan dari Keluarga di Sukabumi

Keluarga merasa tidak memiliki pilihan lain dan akhirnya memutuskan untuk mengurung mereka di belakang rumah karena perilaku mereka yang sering meresahkan masyarakat sekitar.

Keterbatasan dalam mendapatkan pengobatan membuat situasi semakin sulit bagi keluarga.

Hingga akhirnya pada Selasa, 15 Oktober 2024, kedua kakak beradik tersebut akhirnya dikeluarkan oleh pihak kepolisian, bersama dengan aparat kecamatan, desa, dan Puskesmas setempat.

Baca Juga: Eks Ketua BEM Ditahan Polisi Jambi, Terlibat Video Syur?

Penanganan ini dilakukan karena mereka tinggal di tempat yang tidak layak. Keduanya kini telah dibawa ke Rumah Sakit Jiwa dr. H. Marzoeki Mahdi (RSJMM) di Bogor untuk mendapatkan perawatan yang lebih baik dan memastikan kondisi mental mereka.

Nah, dengan langkah ini, diharapkan Hamdan dan Samsudin dapat menerima perawatan yang diperlukan untuk memulihkan kesehatan mental mereka.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment