INVERSI.ID – Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Sedunia dan Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus disambut antusias oleh masyarakat yang menyambutnya di sekitar Kedutaan Besar Vatikan di Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa siang, (3/9/2024).
Di sepanjang jalan menuju Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan, mulai dari sekitar Bundaran HI, kawasan Patung Kuda, hingga di depan Kedubes Vatikan, Paus tampak membalas lambaian tangan masyarakat yang menyambut kedatangannya.
Paus terpantau duduk di kursi penumpang di bagian depan mobil Toyota Innova Zenik. Ia tampak menyampirkan lengan kirinya sambil sesekali membalas lambaikan tangan warga. Senyuman juga tidak lepas dari wajah “The Smiling Pope” itu.
Sekitar pukul 12.26 WIB, Paus Fransiskus dan rombongan tiba di Kedubes Vatikan untuk beristirahat sebelum melanjutkan agenda lawatan Rabu (4/9) besok.
Baca Juga: Paus Fransiskus Gunakan Mobil Innova Zenix saat di Indonesia, Menag: Contoh Menjadi Pemimpin
Saat mobil yang ditumpangi Paus melintas, lalu lintas di sekitar Kedubes Vatikan terpantau padat. Banyak pengendara mobil hingga motor yang dengan sabar berhenti menunggu rombongan Paus lewat.