Sah! Partai Golkar Resmi Usung Andra Soni-Dimyati di Pilkada Banten

By Prasetyo
3 Min Read
Partai Golkar Resmi Usung Andra Soni-Dimyati

Didukung Partai Golkar Andra Sony bersyukur

Sementara itu, bakal calon Gubernur Banten Andra Soni mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Ketum DPP Golkar Banten yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya bersama Dimyati.

“Alhamdulillah malam ini kami baru saja menerima dokumen B1-KWK dari Partai Golkar untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten atas nama kami, Andra Soni dan Pak Dimyati Natakusumah,” kata

“Dan Alhamdulillah kami mendapat pesan-pesan dari Ketum Golkar untuk bagaimana bisa membangun Banten, bisa bersinergi dengan Pemerintahan ke depan dan Insya Allah kami akan menjalankan pesan tersebut sebaik-baiknya,” tambah Andra.

- Advertisement -

Baca juga : Diskusi Soal Industri Kreatif di Pertamina Creativepreneur Summit 2024, Erick Thohir Spill Kuncinya

Ketua DPRD Banten sekaligus Ketua DPD Gerindra Banten ini mengatakan, jika dirinya bersama Dimyati juga mendapatkan pesan dari Ketum Golkar Bahlil untuk membangun sinergitas dengan struktur Partai Golkar di Provinsi Banten.

Partai Golkar Resmi Usung Andra Soni-Dimyati

“Bagaimana bisa bekerjasama dengan stuktur Partai Golkar untuk memenangkan Pilgub ini. Karena dokumen ini merupakan dukungan resmi Partai Golkar secara institusi kepada pasangan Andra-Dimyati,” katanya.

Andra menyebut, sejauh ini pihaknya sudah mengantongi 11 rekomendasi Partai Politik untuk berlayar di Pilgub Banten 2024. “Insya Allah sudah mendapatkan dukungan 9 partai politik yang memiliki kursi di DPRD, dan 2 partai politik yang tidak memiliki kursi di DPRD,” ungkapnya.

Leave a comment