Paus Fransiskus Berikan Semangat Kepada Penyandang Disabilitas

By yenny hardiyanti
3 Min Read
Paus Fransiskus memberikan semangat bagi para disabilitas, Kamis (5/9). FOTO: INDONESIA PAPAL VISIT COMMITTEE.

Ujaran dari Paus Fransiskus

“Selamat padanya yang mampu berkompetisi dalam paralimpiade, tepuk tangan. Mari kita juga bertepuk tangan untuk diri kita sendiri karena kita juga dipanggil bersama, menjadi juara dalam olimpiade akbar kehidupan kita,” ujarnya.

Menurut Paus Fransiskus, pengalaman-pengalaman hidup dengan keterbatasan yang dialami oleh para penyandang disabilitas bukanlah suatu halangan untuk melakukan hal terbaik dalam kehidupan ini, karena semua umat manusia memiliki kontribusi masing-masing bagi kehidupan di dunia.

Ia juga menyebutkan manusia saling membutuhkan satu sama lain, tanpa harus memandang fisik, ataupun kekurangan lain yang dimilikinya, sehingga manusia bisa mengerti arti kasih yang sesungguhnya dengan berbagai kelebihan dan kekurangan manusia.

- Advertisement -

“Tuhan tidak pernah lupa terhadap kita. Mari ingat itu untuk menjaga harapan kita agar tetap hidup dan berjuang tanpa kenal lelah, untuk membuat hidup kita bisa menjadi anugerah bagi orang lain,” ujarnya.

Baca Juga: Paus Fransiskus Sebut Kurangnya Toleransi Picu Konflik dan Kekerasan Global

Pada akhir kesempatan, Paus Fransiskus memberkati para hadirin, sekaligus mendoakan mereka, dan juga meminta doa untuk dirinya kepada para hadirin.

Leave a comment