Potret Penembakan Donald Trump Saat Kampanye di Pennsylvania

By dwi kurnia
1 Min Read
Potret Penembakan Donald Trump Saat Kampanye di Pennsylvania. (Foto: New York Post)

Calon kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Donald Trump terluka usai suara tembakan terdengar di tengah kampanye di Butler, Pennsylvania pada Sabtu (13/7/2024) waktu setempat.

Berikut potret yang ditangkap oleh media lokal dari berbagai sumber.

1. Penembakan terjadi saat mantan Presiden AS Donald Trump berorasi dalam kampanye terbuka di Pennsylvania pada Sabtu (13/7/2024) waktu setempat. Suara tembakan terdengar berkali-kali.

- Advertisement -

    2. Trump sempat memegang telinga kanan sebelum merunduk bersembunyi di balik podium. Pasukan Secret Service yang berada di dekat Trump bergegas melindungi mantan Presiden AS tersebut.

    3. “(Saya) langsung tahu ada sesuatu yang salah karena saya mendengar suara desingan, tembakan, dan langsung merasakan peluru menembus kulit,” kata Trump.

    4. Trump terlihat mengalami luka dan berdarah di bagian telinga kanan. Saat berdiri untuk meninggalkan podium, Trump mengepalkan tangan ke pendukungnya.

      Baca juga: Sosok Pelaku Penembak Donald Trump, Dilaporkan Tewas

      Leave a comment