Prabowo Terima Utusan Khusus PEA dan Mesir, Bahas Kerja Sama Strategis

By DP
3 Min Read
Presiden RI, Prabowo Subianto, menerima kunjungan kehormatan dari dua utusan khusus negara sahabat, yaitu Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Mesir, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa, 22 Oktober 2024. (Foto: Sekretariat Presiden)

INVERSI.ID – Presiden RI, Prabowo Subianto, menerima kunjungan kehormatan dari dua utusan khusus negara sahabat, yaitu Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Mesir, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa, 22 Oktober 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dengan kedua negara penting di Timur Tengah tersebut.

Utusan Khusus Presiden PEA, Sheikh Nahayan Mabarak Al Nahyan, tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 13.00 WIB. Sambutan hangat dari Presiden Prabowo di ruang kredensial menandai awal dari pertemuan ini.

Setelah sesi foto bersama dan penandatanganan buku tamu negara, pembicaraan resmi antara kedua pihak berlangsung di Ruang Jepara, dengan fokus pada penguatan kerja sama di berbagai sektor, termasuk ekonomi dan investasi.

- Advertisement -

Baca Juga: Inilah Nama-nama Kepala Badan, Penasihat, dan Stafsus yang Dilantik Prabowo

Tak lama setelah pertemuan dengan Sheikh Nahayan selesai, Presiden Prabowo menerima Utusan Khusus Presiden Mesir, Osama Al-Azhari. Prosesi sambutan serupa dilakukan, termasuk sesi foto bersama dan penandatanganan buku tamu. Dalam pertemuan di Ruang Jepara, kedua negara membahas peluang pengembangan kerja sama strategis, terutama dalam bidang pendidikan, budaya, dan diplomasi.

Dilansir dari laman presidenri.go.id, kedua pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, menandai keseriusan Indonesia dalam mempererat hubungan diplomatik dengan kedua negara tersebut. Diskusi yang diadakan fokus pada bagaimana memperkuat kerja sama ekonomi, perdagangan, serta menjaga stabilitas di kawasan Timur Tengah, terutama di tengah dinamika global yang terus berkembang.

Leave a comment