Pramono Anung: JIS Bisa Menjadi Ikon Jakarta Layaknya Old Trafford

By DP
3 Min Read
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, mengungkapkan keinginannya menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai ikon baru Ibu Kota. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, mengungkapkan keinginannya menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai ikon baru Ibu Kota. Stadion ini diharapkan dapat menyaingi stadion-stadion terkenal dunia, seperti Old Trafford milik Manchester United dan Stamford Bridge, kandang Chelsea.

Pramono Anung menyampaikan hal tersebut saat menjawab pertanyaan warga di Taman Langsat yang menyinggung fasilitas stadion di Jakarta. Mantan Sekretaris Kabinet (Sekkab) ini berambisi agar JIS menjadi kebanggaan warga Jakarta dan Indonesia.

“Saya membayangkan suatu hari ketika orang datang ke Jakarta, tujuan mereka adalah JIS, seperti halnya ketika orang pergi ke London mengunjungi Old Trafford atau Stamford Bridge,” kata Pramono di Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.

- Advertisement -

Baca Juga: Pramono Anung: Tidak Gabung Menteri Prabowo, Fokus Menangkan Pilkada Jakarta

Destinasi Wisata Sepak Bola

Menurut Pramono, dilansir dari Antara, stadion-stadion sepak bola di luar negeri telah menjadi daya tarik wisata, terutama bagi penggemar sepak bola. Kota-kota seperti Manchester dan London seringkali menjadi tujuan utama wisatawan karena stadion mereka yang bersejarah.

Ia berharap JIS bisa meraih status yang sama sebagai ikon pariwisata olahraga di DKI Jakarta, menarik para wisatawan lokal maupun internasional.

“Masyarakat Indonesia, terutama warga Jakarta, sangat mencintai sepak bola. Jika akses transportasi menuju JIS diperbaiki, stadion ini bisa menjadi destinasi wisata yang menarik bagi siapa saja,” tambahnya.

Leave a comment