Program Jaring Asmara Pramono Anung-Rano Karno: Solusi Serap Aspirasi Masyarakat di RT-RW

By DP
2 Min Read
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung-Rano Karno, memperkenalkan Program Jaring Asmara sebagai strategi untuk menyerap aspirasi masyarakat Jakarta. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Pramono Anung-Rano Karno, memperkenalkan Program Jaring Asmara sebagai strategi untuk menyerap aspirasi masyarakat Jakarta.

Dalam sesi konferensi pers usai debat perdana Pilkada Jakarta di JIExpo, Minggu, 6 Oktober 2024, Pramono Anung-Rano Karno menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk mendengar langsung usulan dari warga, dimulai dari tingkat RT dan RW.

“Kita namakan ini Program Jaring Asmara. Melalui program ini, aspirasi warga akan dikumpulkan dari seluruh RT-RW di Jakarta,” jelas Rano, dilansir dari Antara.

- Advertisement -

Ia menambahkan bahwa setiap wilayah memiliki karakteristik dan kebutuhan yang berbeda, sehingga penting bagi pemimpin untuk menyesuaikan program kebijakan dengan aspirasi setempat.

Melalui Program Jaring Asmara, warga Jakarta akan diberikan kesempatan untuk menyampaikan ide-ide, keluhan, hingga kebutuhan khusus di lingkungan mereka. Usulan tersebut nantinya akan menjadi dasar pembuatan program yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di setiap wilayah.

“Program ini akan menjembatani komunikasi antara pemerintah dan warga,” kata Rano.

Leave a comment