Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono atau Mas Dar, yang sebelumnya diharapkan maju sebagai calon gubernur (cagub) Jateng, kini dipastikan tidak akan bertarung dalam Pilkada Jateng 2024.
Hal ini dikarenakan Sudaryono ditugaskan dan dilantik sebagai Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis, 18 Juli 2024, sore.
Pelantikan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju tersebut juga disiarkan secara langsung oleh akun YouTube resmi Sekretariat Presiden pada pukul 15.00 WIB.
Wakil Ketua DPD Gerindra Jateng, Sriyanto Saputro, mengonfirmasi informasi resmi yang disampaikan oleh Sudaryono.
Meski demikian, Sudaryono tetap menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah.
Baca Juga: Biodata dan Profil Sudaryono, Politikus Partai Gerindra yang Disebut Bakal Dilantik Jadi Wamentan
Dengan tidak ikutnya dalam Pilkada Jawa Tengah 2024, Sudaryono akan fokus menjalankan tugasnya membantu Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin di sektor pertanian.
Menurut Sudaryono, tugas di sektor pertanian tidaklah mudah. Karena itu, keputusannya untuk tidak maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024 justru memberinya kesempatan untuk fokus bekerja dalam pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.
Sudaryono juga mengakui bahwa tingkat elektabilitasnya untuk maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024 cukup lumayan.
Sementara itu, untuk Pilkada Jateng, Sudaryono menyebut partainya akan mengusung Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi atau Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep.
Baca Juga: Sebut Sudaryono Energi Baru Hadapi Perubahan Iklim, Mentan: Kejar Ketertinggalan