Polisi Bentuk Tim Selidiki Ledakan di Rumah Bacagub Aceh
Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, mengonfirmasi adanya ledakan di kediaman bakal calon gubernur Aceh, Bustami Hamzah.
Ia menjelaskan bahwa Polda Aceh sudah turun tangan untuk melakukan penyelidikan terkait insiden tersebut.
Baca Juga: Profil Dzawata Maghfura Zukhri, Paskibraka Nasional 2024 dari Provinsi Aceh
Trunoyudo belum memberikan rincian lengkap mengenai kronologi ledakan tersebut. Namun, ia menyampaikan bahwa Kapolda Aceh, Irjen Achmad Kartiko, sedang membentuk tim khusus untuk menyelidiki asal-usul dan penyebab ledakan itu.
“Sejauh ini kita masih melakukan proses penyelidikan, untuk terkait kronologis nanti akan disampaikan. Kronologi lengkapnya nanti secara informasi akan disampaikan oleh Polda Aceh,” katanya.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.