Surya Paloh Bertemu Prabowo, Bahas Soal Kabinet?

By Anisa
2 Min Read
Surya Paloh bertemu Prabowo di kantor Kemenhan. (Foto: NasDem)

INVERSI.ID – Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh bertemu dengan Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih, Prabowo Subianto di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan) Jakarta pada Kamis, 17 Oktober 2024, siang.

Surya Paloh terlihat tiba menggunakan mobil Lexus hitam dengan nomor polisi B 1788 ASC sekitar pukul 14.13 WIB, langsung memasuki kompleks Gedung Kemhan.

Namun, tidak terlihat siapa yang menyambut kedatangannya, sementara awak media menunggu di depan gedung untuk meliput pertemuan tersebut.

- Advertisement -

Pembahasan Surya Paloh dan Prabowo

Diberitakan sebelumnya bahwa Ketua DPP Partai NasDem, Willy Aditya, mengungkapkan bahwa pertemuan ini tidak akan membahas posisi NasDem dalam kabinet.

Ia menegaskan bahwa posisi partainya di kabinet Prabowo telah jelas dan Surya Paloh tidak berpikir sempit hanya untuk mencari kursi di pemerintahan.

Baca Juga: Muhammad Herindra Resmi Jadi Kepala BIN, DPR Surati Jokowi

“Kalau posisi kan sudah jelas. Artinya berpolitik itu perspektifnya Pak Surya bukan perspektif cetek. Pak Surya dan Pak Prabowo kan sama-sama alpha. Yang berpikir secara luas. Jadi berpolitik tidak hanya bicara secara lapak, posisi semata-mata, tapi how to contribute,”tambahnya.

Dengan begitu, pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Partai NasDem dan pemerintahan baru yang akan datang.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment