INVERSI.ID – Menyambut Hari Pelanggan Nasional pada 4 September 2024, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) memperkenalkan miniatur bus yang dapat dibeli oleh pelanggan.
Acara peluncuran ini berlangsung di Halte CSW, Jakarta Selatan, dan diisi dengan berbagai kegiatan seperti “Activity with Mom” dan playdate.
Transjakarta
Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza, menjelaskan bahwa peluncuran miniatur bus ini adalah hasil kolaborasi dengan Dickie Toys dan MAP. Inisiatif ini bertujuan untuk mengenalkan transportasi publik sejak dini melalui media mainan.
Baca Juga: Mengenal Empty Nest Syndrome, Lengkap Cara Mengatasi dan Panduan Lengkap untuk Orang Tua
“Transjakarta selalu berkomitmen pada kepuasan pelanggan. Melihat tingginya minat terhadap replika bus TJ, kami bekerja sama dengan Dickie Toys untuk menghadirkan dua model miniatur bus yang dapat dimiliki oleh pelanggan setia kami,” kata Welfizon Yuza di Halte CSW.