Ultra Processed Food atau makanan ultra proses diartikan sebagai makanan dengan tambahan gula, garam, dan lemak dalam jumlah tinggi.
Di era modern ini, kesibukan dan gaya hidup yang serba cepat membuat banyak orang beralih ke makanan olahan sebagai solusi praktis untuk mengisi perut. Namun, tahukah Anda bahwa tidak semua makanan olahan baik untuk kesehatan?
Salah satu jenis makanan olahan yang perlu diwaspadai adalah Ultra Processed Food (UPF). UPF juga diartikan sebagai makanan yang telah melalui proses pengolahan yang sangat kompleks, dengan tambahan berbagai zat aditif dan bahan-bahan lainnya.
Ciri-ciri Ultra Processed Food
- Mengandung sedikit bahan makanan utuh
- Tinggi kalori, gula, lemak jenuh, dan sodium
- Rendah serat, vitamin, dan mineral
- Mengandung banyak aditif makanan, seperti pengawet, perasa, dan pewarna
Contoh Ultra Processed Food
- Sosis, nugget, dan bakso
- Mie instan, snack asin, dan keripik
- Makanan siap saji dan frozen food
- Minuman bersoda dan jus kemasan
- Sereal sarapan olahan
Baca Juga: Urutan Penggunaan Skincare saat Pagi, Jangan sampai Keselip