Alasan Ganjar Absen saat Penetapan Pemenang Pilpres 2024, Kenapa Mendadak?

By DP
3 Min Read
Absennya pasangan capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dalam acara penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebagai presiden dan wakil presiden terpilih di Kantor KPU RI pada Rabu, 24 April 2024, masih menjadi sorotan publik. (Foto: Antara)

Respons KPU

Sebelumnya, Anggota KPU Idham Holik telah memastikan bahwa surat undangan untuk rapat pleno terbuka penetapan presiden dan wakil presiden terpilih telah disampaikan kepada pasangan calon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

“Kami pastikan surat undangan sudah disampaikan,” kata Idham di kantor pusat KPU, Jakarta Pusat, pada Rabu, 24 April 2024.

Idham menjelaskan bahwa undangan tersebut dikirim baik dalam bentuk fisik maupun digital, dengan menggunakan metode pengiriman surat dan soft file undangan.

- Advertisement -

“Sekitar jam 10 malam, saya secara pribadi sempat komunikasi dengan Mas Candra untuk menyampaikan surat tersebut. Mas Candra ini LO dari paslon 03,” tambahnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

Idham juga menegaskan bahwa pendekatan yang dilakukan untuk menyampaikan undangan tersebut tidak hanya secara formal, tetapi juga secara informal.

“Prinsipnya kami sudah berkomunikasi, tidak hanya secara formal tapi kami juga menggunakan cara informal,” tegasnya.

Leave a comment