Pameran di ITS Asia Pasifik Forum 2024
Pertemuan ini juga akan menyelenggarakan peragaan dan pameran teknologi transportasi terbaru yakni perkembangan terkait transportasi pintar, kendaraan otonom, kendaraan listrik serta evolusi digital dalam transportasi akan dibahas dan ditampilkan dalam pameran tersebut.
“Mari kita manfaatkan kesempatan ini untuk memajukan ITS dan menciptakan jaringan transportasi yang lebih terhubung dan efisien di kawasan Asia Pasifik. Indonesia mengapresiasi kerja kolaboratif dalam mencapai tujuan kita bersama,” tutup Menhub.
Baca juga: Kembangkan Pelayanan Stasiun Tanah Abang, Kemenhub dan Pemprov DKI: Target Akhir Tahun Selesai
Presiden ITS Indonesia William Sabandar menyampaikan, ITS Asia Pacific Forum 2024 terdiri dari beragam kegiatan. Selain Ministerial Roundtable, terdapat agenda Plenary Session, Special Interest Session, Exhibition, Business Matching hingga Academia Forum.
“Negara-negara Anggota ITS menunjukkan ketertarikan tinggi untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini dan turut serta pada kegiatan pameran, diantaranya ITS Korea, ITS China, ITS Australia, ITS Taiwan dan ITS Singapura. Pameran juga diikuti pelaku bisnis teknologi transportasi di berbagai negara,” paparnya.