Bantu masyarakat memperoleh air bersih terjangkau lewat Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), Presiden Joko Widodo (Jokowi) katakan, program itu mampu melayani 350 ribu jiwa atau sekitar 70 ribu sambungan rumah tangga dengan 1.000 liter per detik.
Dalam hal ini, Jokowi beserta Ibu Iriana Joko Widodo telah meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Semarang Barat di Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Selasa, 23 Januari 2024.
Presiden berharap agar SPAM ini dapat dikelola secara efektif, memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, dan memastikan ketersediaan air bersih dengan harga terjangkau serta berkelanjutan.
Baca Juga: Jokowi Tinjau Training Center PSSI di IKN, Erick Thohir: Bagian Transformasi Sepak Bola Indonesia