Anggaran Proyek SPAM Semarang Barat
Soal anggaran proyek SPAM Semarang Barat yang mencapai Rp870 miliar berasal dari berbagai sumber, dengan kontribusi Rp329 miliar dari pemerintah pusat, Rp124 miliar dari pemerintah daerah, dan Rp417 miliar dari swasta.
Jokowi dalam hal ini, berkomitmen untuk menjadikan SPAM Semarang Barat sebagai proyek percontohan dalam pengembangan sistem pengelolaan air perpipaan.
Baca Juga: Fakta-fakta Adek Zha Dibunuh Tante di Boltim, Pelaku Rencanakan dengan Siapkan Pisau Tajam
Ia mendorong daerah-daerah lain di Indonesia untuk mengadopsi konsep serupa, mengundang kota-kota lain untuk meniru keberhasilan pengelolaan air di Semarang.
“Nanti kota-kota yang lain saya suruh ke sini, tiru Semarang, tiru Semarang,” katanya.
Sekedar informasi, sebelum meresmikan SPAM di Kota Semarang, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan para penerima bantuan iuran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan di Graha Larasati, Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah, pada tanggal 23 Januari 2024.