Nama Pegi Setiawan alias Perong kini menjadi topik perbinangan hangat di tengah-tengah masyarakat. Hal tersebut terkait penangkapan dirinya oleh Tim Penyidik Direktorat Kriminal Umum (Ditkrimum) Polda Jawa Barat pada, Selasa (21/5/2024) kemarin.
Pegi Setiawan sendiri merupakan salah satu buronan di kasus Vina Cirebon yang selama 8 tahun berada dalam daftar pencarian orang (DPO).
Dari keterangan pihak kepolisian, Pegi Setiawan alias Pegi Perong telah diamankan untuk dimintai keterangan terkait kasus Vina Cirebon tersebut.
Baca juga: Sosok Pegi Setiawan, DPO Pembunuhan Vina Berhasil Ditangkap di Bandung
Lalu siapakah sosok Pegi Setiawan alias Pegi Perong yang selama 8 tahun telah masuk dalam daftar DPO oleh kepolisian dalam kasus pembunuhan Vina Cirebon? Berikut profil dirinya sebagaimana dikutip Inversi dari berbagai sumber.
Profil Pegi Setiawan
Pegi Setiawan alias Pegi Perong adalah seorang dalam daftar pencarian orang (DPO) pihak kepolisian, dimana dirinya diduga sebagai otak pembunuhan Vina Cirebon pada tahun 2016 lalu.
Memang tidak banyak informasi yang dapat diperoleh mengenai dirinya. Namun, dapat dipastikan bila Pegi Setiawan alias Pegi Perong telah ditangkap oleh pihak kepolisian pada, Selasa (21/5/2024).
Diketahui pula bahwa Pegi Setiawan berumur 22 tahun saat peristiwa pembunuhan Vina Cirebon terjadi pada tahun 2016.
Baca juga: Ini Tampang Egi, Diduga Jadi Otak Pembunuhan Vina Cirebon
Atas hal tersebut, maka jika dihitung-hitung usia Pegi saat ini telah menginjak 30 tahun. Pasalnya kejadian Vina Cirebon terjadi pada 2016.
Peran Pegi sendiri dalam kasus Vina Cirebon hingga kini masih didalami oleh penyidik. Hal tersebut sebagaimana dijelaskan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast.
“Saat ini teman-teman penyidik masih melakukan pendalaman dan pemeriksaan terkait keterlibatan dari yang bersangkutan kasus pembunuhan Vina,” ujarnya.
Lebih lanjut Jules Abraham Abast mengatakan, dalam pelariannya selama delapan tahun, pelaku Pegi menyamar sebagai pekerja bangunan.
“Jadi Pegi yang kita DPO informasi terakhir yang kami dapatkan bekerja sebagai buruh bangunan di Bandung,” terangnya.
Baca juga: Biodata dan Profil Brigjen Adi Vivid, Eks Kapolres Cirebon Disorot soal Kasus Pembunuhan Vina
Disebutkan pula bahwa selama pelariannya, Pegi kerap berpindah tempat, sehingga menyulitkan petugas menangkapnya.
“Terangka juga sudah berganti nama menjadi Robi. Namun polisi akhirnya berhasil melacak keberadaan tersangka saat bekerja menjadi kuli bangunan. Dia berganti nama. Panggilan di tempat kerja mengaku Robi,” kata Jules.