Biodata dan Profil Tisya Erni, Penyanyi Dangdut yang Diduga jadi Pelakor

By Alexander
3 Min Read
Foto: Tisya Erni (Instagram)

Nama Tisya Erni kini sedang menjadi perbincangan publik. Hal tersebut lantaran dirinya diduga telah menjadi perebut laki orang alias pelakor.

Tudingan terkait Tisya Erni sebagai pelakor tersebut diungkapkan oleh seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Korea berinisial BMJ atau yang disapa Amy melalui Twitter atau X @amyinbattle menceritakan kisahnya pada Minggu (3/3/2024).

Baca juga: Profil dan Biodata Aden Wong, Suami Amy WNA Diduga Selingkuh dengan Tisya Erni

- Advertisement -

Amy mengaku suaminya direbut oleh Tisya Erni. Disisi lain, Amy mengakui bahwa dirinya telah berumah tangga dengan suaminya yang berinisial AW selama 16 tahun.

Atas hal tersebut, netizen pun penasaran dengan Tisya Erni. Bahkan ada dikalangan netizen pun mencari biodata dan profil Tisya Erni.

Agar tidak penasaran dengan sosoknya, maka berikut ini adalah profil dan biodata Tisya Erni selengkapnya.

Profil Tisya Erni

Tisya Erni adalah penyanyi dangdut Indonesia yang lahir pada 24 Juli 1995. Ia lahir dari keluarga yang sederhana. Ayahnya diketahui berprofesi sebagai sopir taksi dan sang ibu sempat berjualan kue. Meski demikian, Tisya telah berhasil mengangkat derajat keluarganya.

Selain itu, Tisya Erni juga diketahui telah menyelesaikan pendidikan tingginya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis di Universitas Halu Oleo di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Dirinya pun telah menyandang gelar sebagai Sarjana Ekonomi.

Baca juga: Biodata dan Profil Shani Indira Natio, Lengkap dengan Agama, Tinggi Badan, Hingga Jadwal Last Show

Selama ini Tisya Erni diketahui aktif bermedia sosial melalui akun Instagram @tisya.lovers_, namun belakangan diketahui bahwa akun Instagramnya tersebut telah diretas.

Selain di Instagram, dirinya juga cukup aktif di Youtube dan telah memiliki 75 ribu subcribe di situs online streaming milik Google tersebut.

Perjalanan Karier Tisya Erni

Tisya Erni yang diketahui berasal dari Kendari, mencoba peruntungan di Jakarta. Ia mulai perjalanan kariernya dengan menjadi model dan host di aplikasi media sosial.

Tak lama setelah itu, ia mulai bergabung dengan label Nagaswara dan menjadi penyanyi dangdut. Pada Mei 2021, Tisya merilis single berjudul Aku Beruntung.

Baca juga: Biodata dan Profil Erlin Suastini, Kepala Biro Pers Sekretariat Presiden

Selain memulai debut sebagai penyanyi, dirinya juga sempat menjadi pemeran figuran di sinetron Ikatan Cinta dan beradu akting dengan Kevin Hillers.

Leave a comment