Daftar 14 Proyek Strategis Nasional, Fokus Berbagai Lini Sektor

By dwi kurnia
5 Min Read

Proyek Strategis Nasional (PSN) merupakan salah satu kebijakan utama yang menjadi dasar dalam pembangunan ekonomi berbasis pengembangan wilayah khususnya transformasi infrastruktur. Terlebih lagi, PSN bakal tersebar di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

Proyek Strategis Nasional merupakan proyek yang memiliki nilai investasi tinggi dan berdampak ekonomi luas seperti sektor jalan, pelabuhan, kereta api, bandar udara, bendungan, energi, listrik, kesehatan, dan telekomunikasi.

“Cakupan PSN sendiri tidak hanya terfokus pada pembangunan infrastruktur fisik, namun juga memastikan peningkatan pemerataan ekonomi, penyediaan pangan, pengembangan perbatasan, teknologi, pariwisata hingga pendidikan,” ungkap Juru Bicara Kemenko Perekonomian Haryo Limanseto dilansir dari laman Kementerian Perekonomian, Minggu (24/3/2024).

- Advertisement -

Dalam Rapat Internal yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dan dihadiri para Menteri terkait di Istana Negara pada Senin (18/3/2024) lalu, selain membahas perkembangan pelaksanaan Proyek Strategis Nasional ampai dengan pertengahan Maret 2024 dan penyelesaian PSN yang secara khusus memerlukan arahan, juga dihasilkan persetujuan atas empat belas usulan PSN baru.

Baca juga: Unggul dari Negara Lain, Airlangga Hartanto Sebut Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 5 Persen

Leave a comment