Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir membagikan sebuah video yang memperlihatkan dirinya digoda atau diusili oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
Diketahui bahwa momen kocak yang dilakukan oleh Menteri PUPR itu pun saat menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik HUT RI di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 17 Agustus 2023.
Hal itu pun dibagikan di akun Instagram pria yang juga menjabat sebagao Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) ini.
“Kalo Pak Bas diem anteng berarti ada yang salah,” keterangan dalam video yang dibagikan oleh Erick Thohir.
Kemudian dalam video, Erick Thohir juga menyematkan tulisan “Hidup lagi capek-capeknya, eh upacara sebelahan sama Pak Bas”.
Basuki Amati Jas Beskap Erick Thohir
Dalam video itu, Basuki yang berada disebelah Erick Thohir terlihat beberapa detik mengamati jas beskap yang dikenakan Erick terutama di bagian perut.
Namun tiba-tiba, Basuki menyibak atau membuka dengan cara mengangkat ujung jas beskap yang dikenakan Erick, lalu dengan ekspresi datar kembali menatap ke depan dan berlaku seperti tidak terjadi apa-apa.
Erick Thohir yang sudah tahu siasat Basuki pun tampak tidak kaget. Erick Thohir pun terlihat tersenyum sambil menahan tawa dan terus mengikuti rangkaian acara.
Gerakan Tangan Seolah Main Drum
Tidak hanya menggoda mantan bos Inter Milan itu, Basuki juga tampak menggerak-gerakan tangannya seolah sedang bermain drum dikala musik dimainkan.
Diketahui memang aksi Basuki Hadimuljono ini kerap menyita perhatian publik. Menteri yang gemar memotret dan bermain drum itu juga pernah berlagak seperti wartawan dengan menyodorkan HP untuk merekam perkataan Presiden Joko Widodo.
Tanggapan Netizen
Dilihat dari kolom komentar akun Instagram Erick Thohir, banyak yang memuji Menteri PUPR tersebut. Bahkan aksi kocaknya itu pun berhasil membuat publik tertawa.
“Keren pak bas, diusia skr msh ttp seru,” kata @dennycagur.
“Jika ada kategori menteri terlawak, maka pak bas gak ada saingan sama sekali😂 gak kebayang gimana usilnya waktu muda!!,” timpal akun @parano***.
“Keren Pak Erick, saya tadi hadir di istana, pas kamera menyorot Pak Erick dan Pak Basuki tepuk tangan bergemuruh,” lanjut akun @tarto***.