Mantan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Terawan Agus Putranto atau yang lebih dikenal dengan julukan Dokter Terawan turut hadir pada acara debat terakhir capres di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu (4/2/2024).
Dokter Terawan tampak berada di barisan pendukung pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Baca juga: Berangkat ke Arena Debat Terakhir Pilpres 2024, Prabowo Malah Pamerkan Kuda-kuda Silat
Pada saat kehadirannya pada debat terakhir capres tersebut, Dokter Terawan juga tampak memakai jaket biru muda kombinasi putih, dimana warna jaket tersebut identik dengan pakaian pendukung Prabowo-Gibran.
Terawan tampak duduk bersebelahan dengan Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto.
Di barisan pendukung Prabowo-Gibran juga tampak eks Kepala Staf TNI AD, Jenderal (Purnawirawan) Dudung Abdurrachman.
Tampak juga di barisan tersebut Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Baca juga: Biodata dan Profil Putri Windasari, MC Debat Terakhir Capres 2024
Adapun debat terakhir ini diikuti oleh ketiga kandidat capres, yakni capres nomor urut 1, Anies Baswedan, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, dan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo.
Tema debat mengangkat isu tentang kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.