Biodata Teuku Rifnu Wikana seorang pemeran bapak Suyatmo dalam film Di Ambang Kematian, memiliki keturunan Aceh dan juga berprofesi sebagai aktor hingga sutradara.
Dalam film Di Ambang Kematian karya Azhar Kinoi Lubis, menceritakan soal kisah sebuah keluarga yang terjebak dalam pesugihan kandang bubrah dan menjadikan satu persatu anggota keluarga itu meninggal akibat pesugihan tersebut.
Sebelum berperan sebagai bapak Suyatmo film Di Ambang Kematian, Teuku Rifnu Wikana, telah berperan dalam sejumlah film dengan karekter yang berbeda.
Profil Teuku Rifnu Wikana
Teuku Rifnu Wikana yang kini berusia 43 tahun, mengawali kariernya lewat akting di dunia teater dan kerap menjadi tokoh utama dalam setiap kali pertunjukan.
Ayah 1 anak ini, juga sempat menjadi acting coach di tahun 2007 hingga 2008 dan meraih Piala Citra Festival Film Indonesia tahun 2017 kategori Pemeran Utama Pria Terbaik dan Penulis Skenario Adaptasi Terbaik untuk film Night Bus.

Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim
Tepat saat merantau ke Jakarta pada 2003, pemeran bapak Suyatmo dalam film Di Ambang Kematian pernah tinggal di halte Senayan selama seminggu dan sempat tidur di sebuah perpustakaan selama 2 tahun. Setahun kemudian, tepatnya 2004, Teuku Rifnu Wikana harus kehilangan para sepupunya dalam bencana tsunami.
Biodata Teuku Rifnu Wikana
Nama: Teuku Rifnu Wikana
Tanggal Lahir: Pematangsiantar, 3 Agustus 1980
Orang Tua: Teuku Syarifuddin dan Cut Nur Asiah
Pendidikan: Institut Teknologi Medan (mengundurkan diri)
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Profesi: aktor, acting coach, sutradara, penulis skenario
Pasangan: Aida Fuady
Instagram: @rifnuwikana
Demikian biodata Teuku Rifnu Wikana seorang pemeran bapak Suyatmo dalam film Di Ambang Kematian, memiliki keturunan Aceh.