Fakta-fakta Doni Monardo Mantan Kepala BNPB yang Meninggal Dunia, Berpengalaman dalam Bidang Infanteri

By DP
3 Min Read
Fakta-fakta Doni Monardo mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang meninggal dunia. Rupanya, berpengalaman dalam bidang infanteri usai lulus dari Akademi Militer (Akmil) 1985. (Foto: Antara)

Kepala BNPB

Pria yang jago bela diri dan menembak, mulai dikenal oleh publik saat menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggantikan Laksamana Muda Willem Rampangilei pada Rabu 21 Januari 2019 lalu.

Selain itu, Doni juga menjabat sebagai Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19.

Baca Juga: Kiki Fatmala Meninggal Dunia, Penyebab Sakit Kanker

- Advertisement -

Tidak hanya itu, sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo yang berpangkat Letjen, ditunjuk menjadi Ketua Delegasi Indonesia, pada 8th ASEAN Ministerial Meeting on Disaster Management dan 9th Meeting of the Conference of the Parties to AADMER pada tahun 2020 lalu.

Usai masuk masa pensiunnya, Doni Monardo pamit sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sekaligus Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19.

Dilansir dari Antara, Perwakilan Persatuan Purnawirawan TNI-Angkatan Darat (PPAD) Brigjen TNI (Purn) Bambang Irianto mengatakan jenazah almarhum Doni Monardo akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Senin, 4 Desember 2023.

“Besok pagi jenazah dibawa ke Mako Kopassus, selanjutnya dimakamkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata,” kata Bambang Irianto.

Leave a comment