Fakta-fakta KA Argo Semeru Anjlok Terguling di Kalimenur Sentolo, Netizen: Semoga Gak Ada Korban Jiwa

By DP
3 Min Read
Kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo telah terjadi pada Selasa, 17 Oktober 2023, akibatkan netizen bereaksi dan mendoakan semoga tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. (Foto: Twitter/@TRCBPBDDIY)

Kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo telah terjadi pada Selasa, 17 Oktober 2023, akibatkan netizen bereaksi dan mendoakan semoga tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Lebih lanjut, PT Kereta Api Indonesia (Persero) berikan keterangan resmi soal kejadian kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo hingga menyebabkan sejumlah gerbong keluar dari rel.

“PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya pelayanan, akibat peristiwa anjloknya KA 17 Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng – Gambir dan KA 6 Argo Wilis relasi Bandung – Surabaya Gubeng, di KM 520 + 4 petak jalan antara Stasiun Sentolo – Stasiun Wates, pada Selasa (17/10), pukul 13.15. Upaya selanjutnya dari KAI adalah melakukan upaya evakuasi 2 rangkaian kereta api dan perbaikan jalur rel yang mengalami kerusakan. Bagi perjalanan KA-KA yang akan melintas di wilayah Wates – Sentolo, KAI akan melakukan upaya rekayasa pola operasi, berupa jalan memutar dan oper stapend,” jelas akun X alias Twitter @KAI121, milik PT Kereta Api Indonesia (Persero).

- Advertisement -

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

Viral di Media Sosial

Kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, yang terjadi pada Selasa, 17 Oktober 2023, menjadi viral di media sosial X alias Twitter.

Salah satunya pada akun X alias Twitter @TRCBPBDDIY dan @JogjaUpdate, yang menggambarkan suasana terbaru soal insiden kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo tersebut.

Respon Netizen

Imbas dari kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo yang terjadi pada Selasa, 17 Oktober 2023, membuat netizen merespon dengan berdoa agar tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Semoga gak ada korban jiwa🙏,” tulis akun @FajriChaeruman.

Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim

“ngeri bgt nihhh, semoga tidak ad korban jiwa,” tulis @MrChill61971371.

Bahkan, ada netizen yang menghubungkan insiden kecelakaan KA Argo Semeru anjlok terguling di Kalimenur Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, dengan efek panas akibat kemarau panjang yang menimpa beberapa kota di Indonesia.

“Efek panas ini kah?,” tanya akun @yudha_first.

Leave a comment