Gibran Janjikan Kesejateraan Pekerja, Upah Layak hingga Keselamatan

By dwi kurnia
2 Min Read
Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka berjanji akan memberikan upah yang layak kepada pekerja. (Foto: instagram/gibran_rakabumiing)

Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka berjanji akan memberikan upah yang layak kepada pekerja. Selain itu, juga menjamin keselamatan kerja terutama bagi pekerja perempuan serta menjanjikan akses pendidikan hingga sarjana strata satu (S1) bagi anak pekerja.

Bagi para pekerja, Prabowo-Gibran mengusung sejumlah program kerja. Pertama, masalah peningkatan kesejahteraan pekerjaan dengan mewujudkan upah yang layak.

Baca juga: Jawaban Cerdas Gibran Rakabuming Dorong RUU Masyarakat Hukum Adat, Leave No One Behind

- Advertisement -

Selain itu, masalah keselamatan kerja terutama untuk kaum perempuan dan pendidikan bagi anak-anak pekerja agar mereka bisa mencapai jenjang S1.

“Jadi sekali lagi masalah upah, masalah pesangon, masalah keselamatan kerja, masalah pendidikan anak, nanti akan kami berikan atensi khusus,” janji Gibran saat kampanye dilansir dari Harian Kompas, Senin (29/1/2024).

Leave a comment