Wakil Ketua DPR RI Lodewijk Freidrich Paulus merespon terpilihnya Suhartoyo sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Dia berharap sosok yang menggantikan Anwar Usman bisa menjadi benteng dari masalah hukum di Tanah Air.
“Siapa pun pimpinan dari MK, ya, kita harapkan bisa jadi benteng dari masalah hukum di Indonesia. Selama dia mengacu pada UUD NRI Tahun 1945, tentunya tidak ada masalah,” harap Lodewijk dilansir dari laman resmi DPR RI, Jumat (10/11).
Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim
Terlebih lagi, lanjut dia, hakim konstitusi akan menyidangkan sengketa Pemilu 2024 sehingga perlu sosok yang bisa mengemban amanah sebagai Ketua MK dengan baik.
“Apalagi, akan menghadapi sengketa-sengketa yang terkait dengan pilpres dan pileg nanti. Kita harapkan dipilih oran yang betul-betul bisa melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya. Itu saja yang kita harapkan,” ujar Politis Fraksi Partai Golkar ini.