Menjelang debat calon wakil presiden (Cawapres) yang akan digelar pada Jumat (22/12/2023), lembaga survei Indometer merilis hasil surveinya terbarunya.
Berdasarkan hasil survei yang dirilis Indometer pada Sabtu (16/12/2023), menunjukkan elektabilitas pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabumuming Raka menang telak atas dua kandidat paslon lainnya. Adapun menurut hasil survei tersebut, elektabilitas Prabowo-Gibran mancapai 50,8 persen.
Berdasarkan keterangan tertulis Direktur Eksekutif Indometer Leonard SB, menyebut bahwa angka elektabilitas Prabowo-Gibran naik tipis dibandingkan survei pada bulan November 2023 yang saat itu masih 50,1 persen. Adapun berdasarkan survei pada bulan Oktober, elektabilitas Prabowo-Gibran masih di angka 45,3 persen.
Baca juga: Hasil Survei Terbaru Capres-Cawapres Jelang Debat Kedua Pilpres 2024, Prabowo-Gibran Masih Unggul
Leonard menambahkan, dukungan terhadap Prabowo-Gibran mengalami peningkatan yang signifikan dibandingkan pada saat awal keduanya dipasangkan menjelang pendaftaran ke KPU.
Sementara paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengalami penurunan elektabilitas dari sebelumnya 32,8 persen di bulan Oktober 2023, turun menjadi 25,8 persen pada bulan November, dan pada bulan Desember kembali turun menjadi 21,2 persen.
Paslon lainnya, yakni nomor urut 1, Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar mengalami tren kenaikan elektabilitas. Pada bulan Oktober elektabilitas Anies-Muhaimain atau AMIN 15,6 persen, naik menjadi 18,7 persen pada bulan November, dan pada bulan Desember telah mencapai 22 persen.
“Selama ini Anies selalu menempati posisi juru kunci dalam pertarungan segitiga menghadapi Prabowo dan Ganjar, tetapi dalam perkembangan terbaru pasangan yang mengusung jargon perubahan itu berpotensi menjadi runner-up dalam Pilpres 2024,” kata Leonard.
Kata Leonard menambahkan, penurunan elektabilitas Ganjar-Mahfud karena sulitnya pasangan tersebut menawarkan gagasan di tengah kontestasi antara visi keberlanjutan dari kubu Prabowo-Gibran dan wacana perubahan yang digaungkan Anies-Cak Imin.
Baca juga: Prabowo Unggul Telak atas Anies dan Ganjar di Survei Litbang Kompas
Hal tersebut tercermin dalam debat pertama yang digelar KPU, di mana Prabowo tampak memposisikan diri sebagai capres petahana yang mendukung dilanjutkannya program-program Jokowi. Anies dengan retorikanya terus menyuarakan kritik terhadap kebijakan pemerintahan.
Survei Indometer dilakukan pada 1-7 Desember 2023 terhadap 1.200 responden di seluruh provinsi di Indonesia, yang dipilih secara acak bertingkat survei (multistage random sampling). Margin of error survei sebesar ±2,98 persen dan pada tingkat kepercayaan 95 persen.